Cara Efektif Mengatasi Komedo Putih Di Wajah

0 Shares
0
0
0

Bukan hanya jerawat, komedo yang suka muncul di hidung atau area T di wajah juga sering dianggap permasalahan kulit. Penyebab utamanya adalah minyak berlebihan pada wajah terutama T area, yang menyebabkan kotoran menempel dan menyumbat pori-pori. Namun sebenarnya hal itu bisa dihindari jika kebersihan kulit wajahmu terjaga dengan baik. Sebelum membahas lebih jauh perlu kamu ketahui komedo yang timbul di wajah ada dua jenis, komedo putih dan komedo hitam.

Kedua jenis komedo tersebut menyebabkan penampilan wajah kurang maksimal. Namun kali ini akan diulas bagaimana cara mengatasi komedo putih?

1. Mencuci Wajah 2-3 Kali Sehari

Salah satu cara menghilangkan komedo adalah dengan rajin mencuci wajahmu sebanyak dua atau tiga kali dalam sehari. Penting dilakukan apalagi bagi kamu yang banyak melakukan kegiatan di luar ruangan yang dapat menyebabkan wajah terkena kontaminasi dan polusi. Penyebab utama komedo adalah penumpukan kotoran dan sel kulit mati yang menyumbat pori-pori kulit wajah. Dengan mencuci muka secara teratur, kotoran dan sel kulit mati tidak akan sampai menumpuk dan menyumbat pori. Sehingga tidak memicu munculnya komedo putih pada wajah terutama area T.

Kamu Juga Wajib Tahu : Rekomendasi Facial Atasi Bopeng

2. Menggunakan Peeling Cream

Selain rajin mencuci wajah, kamu bisa menggunakan produk peeling cream secara berkala dan teratur. Produk kosmetik ini mampu membersihkan lebih dalam dibanding facial foam dan facial wash. Dengan peeling cream maka kotoran atau sel kulit mati yang menumpuk bisa terangkat dari permukaan kulit. Penggunaan secara teratur akan sangat efektif mengatasi komedo di wajahmu, namun jangan menggosok terlalu keras. Juga perlu kamu ingat bahwa penggunaan yang dianjurkan adalah satu sampai dua kali dalam seminggu.

3. Rajin Mencuci Rambut

Rajin mencuci rambut juga merupakan salah satu cara mengatasi timbulnya komedo di wajah. Pasalnya rambut yang jarang dicuci akan berminyak dan dapat menyumbat pori-pori kulit. Pada rambut yang panjang dan sering menutup area wajah, besar kemungkinan memicu timbulnya komedo. Maka dari itu penting untuk mencuci rambut secara teratur dan membilasnya dengan bersih. Rambut yang bersih dari minyak dan sisa shampoo akan menjauhkan wajahmu dari komedo.

4. Memilih Kosmetik Yang Bebas Minyak

Sudah diketahui bahwa minyak adalah pemicu utama timbulnya komedo di wajahmu. Jadi ada benarnya jika menggunakan kosmetik bebas minyak sebagai salah satu cara mengatasi komedo. Pilih kosmetik dengan label “oil free”, kosmetik jenis ini tidak mengandung bahan yang memicu kulit memproduksi sebum berlebihan. Namun kamu tetap harus membersihkan wajah secara teratur setelah menggunakan kosmetik. Hal itu karena jika pori-pori tertutup kosmetik terlalu lama akan terjadi sumbatan, sehingga memicu munculnya komedo.

5. Facial Di Klinik Kecantikan

Selain melakukan perawatan di rumah mulai dari mencuci muka, menggunakan peeling cream, mencuci rambut dan kosmetik bebas minyak. Kamu bisa mencoba untuk melakukan facial treatment secara berkala di klinik kecantikan. Dalam facial treatment wajah kamu akan dirawat oleh therapist berpengalaman, diawali dengan konsultasi dengan dokter yang ada. Kemudian masuk ke tahapan facial yang terdiri dari cleansing, peeling, sooting, massage, ekstraksi, masker, freshing. Setelah melakukan facial maka wajahmu akan bersih dari segala kotoran termasuk komedo putih.

Kamu Juga Wajib Tahu : Alamat Cabang Klinik Kecantikan Larissa Aesthetic Center Lengkap 2019

Itulah beberapa cara mengatasi komedo putih yang muncul di wajahmu, yang akan membuat penampilan wajahmu kembali maksimal. Penting mengatasi komedo di wajah karena jika komode putih tidak segera diatasi akan menyebabkan jerawat bernanah yang semakin mengganggu penampilan. Namun jika kelima cara di atas tidak mempan untuk membasmi komedo putihmu maka segera pergi ke dermatologist untuk mendapatkan pengobatan khusus.

Mau Tahu Rekomendasi Facial Dari Klinik Kecantikan Larissa Aesthetic Center Yang Pas Buat Kamu?

Yuk Langsung Chat Disini

Atau Bisa Langsung Reservasi Perawatan Di Klinik Kecantikan Larissa Aesthetic Center

Disini

Info Produk Larissa Yang Cocok Untuk Kamu

Klik Disini

0 Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

You May Also Like