Ingin tampil cantik sempurna menjadi gagal total gara-gara salah pakai make up kadaluarsa. Duh, pasti para cewek tidak mau membayangkan kejadian buruk semacam itu. Pasalnya, produk kosmetik kadaluarsa bisa memicu iritasi, kulit kemerahan hingga efek negatif yang lebih parah. Agar terhindar dari risiko membeli produk kadaluarsa, ada baiknya kamu teliti sebelum membeli. Yuk, perhatikan cara tahu make up kadaluarsa atau belum berdasarkan jenis kosmetik berikut ini.
Eyeliner
Eyeliner pensil sebaiknya diganti setiap tiga bulan sekali sebab akan memperlihatkan titik putih saat mencapai batas kadaluarsa. Sedangkan eyeliner cair bakal terpisah dan mengeluarkan aroma yang tidak enak.
Lipstik
Kenali make up kadaluarsa agar tidak terkena dampak negatif khususnya lipstik. Lipstik sebagai item wajib akan menunjukkan perubahan tekstur dan aroma bahkan sulit diaplikasikan pada bibir kamu kalau sudah kadaluarsa.
Foundation
Foundation bakal berubah warna, bau dan tekstur saat kadaluarsa sehingga kamu harus rajin mengganti foundation setidaknya enam bulan sekali.
Maskara
Para cewek memang harus punya maskara agar tampilan bulu mata terlihat maksimal. Namun, kamu juga harus teliti mengetahui tanda maskara harus dibuang. Kenali make up kadaluarsa ini dari perubahan tekstur dan aroma sehingga begitu lengket diaplikasikan pada bulu mata. Setidaknya Anda harus rajin mengganti maskara 2-3 bulan sekali.
Bedak
Bedak tabur memiliki masa kadaluarsa yang lebih pendek sedangkan pedak padat dan powder blush harus diganti tidak lebih dari dua tahun. Perubahan aroma dan tekstur bisa saja membuat masalah pada kulit wajah kamu.
Eye shadow
Cara tahu make up kadaluarsa atau belum untuk produk eye shadow adalah perubahan warna dan aroma tak sedap yang menguar. Anda harus teliti untuk membuang produk eye shadow jika telah lebih dari satu tahun penggunaan.
Lip gloss
Produk penting selain lipstik ini juga harus diganti jika menunjukkan perubahan tekstur lengket saat dioleskan pada bibir.
Beberapa item tersebut menunjukkan tanda berbeda jika telah mendekati masa kadaluarsa. Kenali make up kadaluarsa agar tidak berimbas pada kesehatan diri sendiri ya. Tak ada salahnya mengecek tanggal kadaluarsa agar kamu bisa melakukan upaya pencegahan sejak dini. Nah, selain make up, kamu juga perlu malakukan treatment facial untuk melengkapi nutrisi bagi kulitmu. Nggak ada salahnya lho pilih perawatan berbahan alami yang pastinya aman dan bisa memberikan hasil sempurna untuk kulit alamimu.