Pelengkapan Wajib Saat Traveling Agar Wajah Bebas Jerawat, Selipin Di Ransel Yuk!

0 Shares
0
0
0

Melakukan traveling ke berbagai tujuan memang menyenangkan namun juga melelahkan. Berjalan-jalan menemui suasana, budaya dan tempat-tempat yang indah tentunya akan sangat berkesan. Tapi sering kali saat traveling jerawat muncul dan mengganggu penampilan wajah ya. Oleh karena itu kamu harus mengantisipasinya dengan membawa beberapa perlengkapan wajah agar bebas jerawat saat traveling. Apa saja perlengkapan wajib saat traeling agar wajah bebas jerawat itu? Nah, mulai dari fash wash, kacamata pelindung, paper oil dan lainnya. Kamu pasti kepo kan? Makanya yuk baca ulasannya berikut ini.

1. Pembersih Wajah
Satu, kamu harus bawa pembersih wajah alias sabun cuci muka. Pembersih wajah menjadi perlengkapan wajib saat traveling yang harus kamu di bawa. Bisa dibilang pembersih wajah adalah perlengkapan paling penting saat traveling. Kenapa bisa begitu? Karena produk ini berfungsi untuk menjaga dan membersihkan kulit wajah sampai ke dalam.

Sehingga ketika kamu akan traveling pastikan kamu sudah memasukan sabun atau pun cream cuci wajah ke dalam ransel atau koper kamu. Agar debu dan kotoran setelah beraktivitas selama traveling tidak menyumbat pori-pori kamu dan menyebabkan jerawat ya.

2. Kacamata Pelindung
Tahu nggak kalo kamu lama-lama berada di bawah terik matahari bisa menyebabkan elastisitas kulit menurun dan menyebabkan keriput? Untuk mencegah hal ini kamu harus membawa kacamata hitam sebagai pelindungnya. Yah, meskipun kamu liburan saat cuaca panas atau bahkan musim salju sekali pun jangan lupa untuk membawa kacamata pelindung ya.

Kacamata hitam tidak hanya berguna untuk melindungi kamu dari kilau sinar matahari saja, tapi untuk pada musim salju pun kamu memerlukan kacamata hitam. Karena pada salju mengeluarkan 80% cahaya UV yang bisa merusak mata kamu. Wah bahaya juga ya. Jadi yang ingin traveling ke luar negeri saat musim salju ada baiknya membawa kacamata hitam.

3. Paper Oil
Banyaknya aktivitas saat traveling memacu produksi keringat dan minyak di wajah meningkat. Apalagi kalo kamu terlalu lama di luar ruangan, wajah akan semakin kusam. Solusinya adalah dengan menggunakan paper oil. Manfaat paper oil membantu mengurangi minyak berlebihan di wajah kamu. Penggunaan paper oil lebih efektif di bandingkan jika kamu menggunakan tisu biasa. Karena sangat pentingnya paper oil jadi jangan lupa membawanya saat traveling yah.

4. Lips Balm Natural
Make up saat traveling tentunya berbeda dengan make up yang akan kamu gunakan untuk pesta. Saat traveling make up yang digunakan harus terlihat santai dan natural. Untuk tampil natural ini bukan berarti kamu tidak usah menggunakan make up apapun, kamu tetap bisa menggunakan make up namun yang lebih natural dan soft saat traveling. Nah, lips balm menjadi make up pengganti lipstick tebal kamu. Lips blam akan membuat wajah kamu tidak terlihat pucat sehingga bagus di foto dan dipandang.

5. Face Mist
Perlengkapan wajah saat traveling yang terakhir adalah face must atau spray wajah. Produk ini dapat digunakan kapan pun dan di mana pun. Face mist selain memberikan kesegaran juga bisa melembabkan dan menutrisi wajah. Apalagi ketika kulit mulai kering dan kusam akibat aktivitas di bawah sinar matahari.

Itu beberapa perlengkapan wajib saat traveling agar wajah terbebas dari jerawat. Namun, jika setelah traveling jerawat masih membandel mungkin karena kamu tidak membersihkannya dari akar. Untuk mengatasi hal ini kamu bisa melakukan treatment facial berbahan alami di klinik kecantikan terdekat di kotamu. Dengan bahan-bahan alami dijamin deh kulitmu akan tetap aman dan tentunya tampak cerah alami. Yuk buruan luangkan waktumu untuk memanjakan wajah dengan treatment facial.

0 Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

You May Also Like