Cara Mengatasi Jerawat Sebelum Bertambah, Lakukan Ini Yuk!

Cara mengatasi jerawat sebelum bertambah banyak dan buat kamu nggak percaya diri

Masalah jerawat tidak bisa dianggap sebagai masalah yang sepele. Karena bisa membuat rasa percaya diri seseorang menjadi berkurang terutama ketika berfoto. Jerawat bisa datang karena banyak alasan, salah satunya pada masa puber. Selain itu jerawat juga bisa datang karena kebiasaan kamu yang jarang membersihkan wajah. Kotoran yang menempel di wajah bisa menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat muncul. Buat kamu yang sedang mengalami masa puber dan sedang berhadapan dengan berbagai masalah jerawat, kamu harus melakukan cara mengatasi jerawat di bawah ini biar jerawat nggak bertambah banyak ya.

1. Bersihkan Wajah Secara Teratur
Masih banyak yang salah persepsi ketika berjerawat. Kebanyakan orang menanggap jerawat datang karena kulit yang kotor, sehingga mereka membersihkan wajah terlalu sering agar tidak berjerawat. Padahal jerawat bisa timbul Karena banyak sebab misalnya saja ketidakseimbangan hormon, stress dan lainnya. Tidak salah membersihkan wajah berjerawat namun jangan terlalu sering mencuci muka agar kulit tidak iritasi. Terlalu sering mencuci muka juga dapat menyebabkan minyak alami di kulit wajah hilang sehingga kulit menjadi kering dan pecah-pecah.

2. Terapkan Pola Makan Yang Tepat
Memang ada beberapa makanan yang dapat memicu timbulnya jerawat diwajah. Seperti cokelat, makanan pedas dan makanan yang berminyak. Namun bukan berarti kamu bisa menyalahkan makanan-makanan tersebut. Jerawat muncul bukan karena makanan yang dikonsumsi namun pola makanan yang salah. Kamu seharusnya memastikan makan dengan pola yang sehat dan seimbang kamu bisa memakan makanan pedas atau pun berminyak namun harus diimbangi dengan makan sehat seperi sayuran dan buah-buahan segar.

BACA JUGA: Aman Nggak Maskeran Setiap Hari?

3. Gunakan Masker Homemade
Banyak sekali masker homemade yang bisa kamu buat di rumah dan digunakan seminggu sekali. Masker-masker tersebut terbuat dari bahan-bahan alami yang aman digunakan dan juga ampuh untuk mengatasi jerawat. Kamu bisa mencoba membuat masker itu dari buah lemon, jeruk nipis, bengkoang, atau pun masker es batu. Meskipun hasil dari penggunaan masker tidak bisa dilihat seketika, namun dengan rutin menggunakan masker di kulit akan lebih sehat dan terawat.

4. Konsultasi Pada Ahli Kulit
Cara mengatasi jerawat yang selanjutnya adalah dengan konsultasi pada ahli kulit. Kamu bisa berkonsultasi ke dermatologis agar jerawat di wajah kamu tidak makin parah. Dengan berkonsultasi ini akan membuat kamu lebih mudah mengatasi jerawat dan mencegah timbulnya jerawat yang meradang. Kebanyakan orang menunggu hingga jerawat parah barulah melakukan konsultasi pada ahlinya. Hal ini tidak benar, seharusnya semakin dini diatasi pada ahlinya.

5. Bio Acne Light Therapy
Perawatan Bio Acne Light Therapy adalah terapi dengan sinar yang difilter dan menghasilkan panjang gelombang tertentu dan warna-warna yang spesifik dan berguna untuk mengatasi berbagai masalah kulit yang berbeda-beda. Dalam perawatan satu ini tidak mengandung UVA dan UVB yang dapat merusak kulit sehingga aman digunakan. Manfaat Bio Acne Light Therapy antara lain menyembuhkan jerawat dan mengontrol kelebihan minyak. Untuk harganya sangat terjangkau jadi cocok dilakukan oleh pelajar.

Itulah beberapa cara mengatasi jerawat agar tidak tambah banyak. Kamu harus lebih hati-hati lagi dalam merawat kulit wajah agar tidak salah treatment dan berujung pada jerawat yang semakin parah. Lakukanlah perawatan di klinik kecantikan terpercaya agar jerawat bisa diatasi dengan tepat ya.