Paduan Memilih Facial yang Sesuai Jenis Kulit, Kamu Yang Mana?

0 Shares
0
0
0

Perawatan wajah rasanya hampir digemari semua kalangan, baik perempuan maupun laki-laki. Semuanya ingin kulit wajahnya terlihat sehat dan bersih. Salah satu cara menjaga kesehatan kulit wajah adalah dengan menggunakan facial. Menurut banyak sumber, facial menjadi salah satu perawatan wajah terpopuler dan memiliki banyak penggemar. Namun, dalam pemilihan facial wajah harus diperhatikan terkait jenis kulit. Ada produk facial terbaik yang sesuai jenis kulitmu.

Untuk itu kamu harus mengenali jenis kulitmu terlebih dahulu. Kamu juga dapat mengkonsultasikan facial yang sesuai dengan tempatmu biasa melakukan facial. Untuk kamu yang ingin melakukan facial, sebaiknya mengetahui paduan facial sesuai jenis kulit berikut.

1.Perawatan Kulit Berminyak
Kulit berminyak menjadi salah satu kulit yang cukup sulit ditangani. Ini karena minyak berlebihan yang dihasilkan dapat menimbulkan banyak masalah lain. Kesalahan pada penanganan facial kulit berminyak justru akan menimbulkan jerawat. Untuk itu sebaiknya pilih facial yang menggunakan bahan untuk mengurangi produksi minyak berlebihan. Ada beberapa bahan untuk facial wajah yang akan membantu mengatasi kelebihan minyakmu. Umumnya pemijatan terbaik yang dilakukan saat facial kulit berminyak adalah pemijatan krim.

2.Facial Untuk Kulit Kering
Masalah pada kulit kering biasanya seputar kulit kusam. Untuk mengatasi kulit kering, kamu membutuhkan facial yang bisa mengembalikan kelembaban kulit. Ada berbagai bahan yang dapat membantu mengembalikan kelembapan kulit kok. Sehingga kulit dapat menjadi segar dan tidak kering lagi. Konsultasikan dengan tempatmu melakukan facial untuk memilih facial terbaik bagi kulit kering.

BACA JUGA: Wah, Jadi Ini Alasan Pentingnya Merawat Kulit di Malam Hari

3.Mengatasi Kulit Berjerawat
Kulit berjerawat dapat diakibatkan berbagai hal. Facial dapat menjadi salah satu alternatif yang baik untuk mengatasi jerawat dan mencegah jerawat semakin meluas. Pilih produk facial yang berfungsi mengatasi kulit berjerawatmu. Biasanya hampir semua klinik kecantikan memiliki pilihan facial khusus kulit berjerawat. Pilih produk facial terbaik untuk kulit berjerawat. Tapi, jangan lupa pastikan jika produk pada perawatan facial yang digunakan tidak menambah parah jerawatmu.

Sebaiknya pilih tempat facial yang menyediakan konsultasi dengan dokter. Ini untuk meminimalisir resiko jerawatmu bertambah parah. Konsultasi dengan dokter juga dapat membantumu mencari tahu penyebab jerawat yang timbul. Sehingga dapat mencegah timbulnya jerawat lebih parah.

4.Jenis Facial Untuk Kulit Sensitif
Mengenali jenis kulit sensitif biasanya cukup mudah. Jenis kulit yang satu ini rentan terhadap berbagai macam bahan, utamanya yang memiliki reaksi cepat. Untuk kulit jenis ini sebaiknya kamu menggunakan facial yang bertujuan untuk mengurangi peradangan. Ada beberapa bahan facial yang cocok untuk kulit sensitif, tapi,pastikan bahan tersebut tidak membuatmu alergi yang memperparah kulit sensitifmu.

5.Perhatikan Facial Kulit Kombinasi
Ternyata selain keempat jenis kulit di atas masih ada kulit kombinasi. Kulit jenis ini memiliki gabungan dari keempat jenis kulit di atas. Perawatan khusus diperlukan untuk kulit jenis ini. Pilih produk facial sesuai jenis kulit untuk mengatasi masalah kulit jenis ini. Kulit jenis ini memiliki resiko tinggi mengalami keriput serta noda hitam. Jadi sebaiknya gunakan facial wajah untuk anti penuaan. Ini untuk mengurangi resiko munculnya keriput serta noda hitam dan menutrisi kulit sampai ke dalam.

Itu tadi beberapa pedoman facial sesuai jenis kulit yang bisa kamu pertimbangan ketika akan melakukan facial. Oh iya, untuk hasil yang makasimal, kamu juga perlu mempertimbangkan produk wajah yang digunakan dan luangkan waktumu untuk melakukan facial di klinik kecantikan terdekat di kotamu. Eitss, jangan lupa pertimbangkan memilih bahan alami untuk kulit wajahmu ya.

0 Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

You May Also Like