Mitos Atau Fakta Ya Mencuci Wajah Bisa Bikin Jerawatmu Hilang Seketika?

0 Shares
0
0
0

Pernahkah anda mendengar bahwa mencuci wajah secara rutin bisa membuat wajahmu terbebas dari jerawat? Banyak masyarakat yang masih percaya dengan pernyataan itu. Gimana nih menurutmu, apakah hal itu benar atau hanya isapan jempol belaka? Nah, ternyata mencuci wajah itu nggak bisa semena-mena bisa bikin wajahmu mulus dari jerawat ya. Justru terlalu sering mencuci wajah dengan sabun bisa membuat kulitmu rawan terkena jerawat. Lho, kok bisa sih? Bahkan kulit wajahmu bisa aja semakin kering, kasar dan mengundang lebih banyak jerawat. Mau tahu penjelasannya? Yuk, simak beberapa informasi tentang pernyataan bahwa mencuci wajah menghilangkan jerawat.

Fakta Penting Mencuci Wajah

Tentu aja setiap harinya kamu selalu mencuci wajah, kan? Nah, mencuci wajah memang bisa dikatakan kegiatan yang sepelr. Namun, dibalik sifatnya yang sepele ini ternyata mencuci wajah bisa membawa banyak dampak lho.

Apalagi banyak masyarakat yang beranggapan kalau mencuci wajah menghilangkan jerawat. Wah, ternyata anggapan ini salah besar lho. Ini dia beberapa fakta tentang terlalu sering mencuci wajah yang perlu kamu tahu.

1. Bisa Bikin Wajahmu Kering
Apa sih manfaat mencuci wajah? Tentu aja untuk mengangkat dan membersihkan kotoran di kulit wajah, kan? Alasan ini biasanya bikin kamu berprasangka bahwa semakin sering mencuci wajah berarti kulit semakin bersih.
Ternyata terlalu sering mencuci wajah dengan sabun malah bisa bikin kulitmu kekeringan lho. Jadi, idealnya kamu boleh mencuci wajah antara dua sampai tiga kali dalam sehari.

2. Bikin Kulitmu Bertekstur Kasar
Semakin sering kamu mencuci wajah, ternyata juga bisa bikin kulitmu kasar lho. Wah, maunya punya kulit mulus bebas jerawat malah mendapatkan kulit kasar. Gimana nih? Nah, oleh karena itu kamu jangan sering-sering mencuci wajah ya.
Sepertinya lebih baik kamu mengompreskan handuk hangat pada wajahmu. Jadi, kulit nggak akan kehilangan zat airnya, kan?

3. Bisa Menambah Jerawat Di Wajahmu
Siapa sih yang nggak mau wajahnya bebas dari jerawat? Tentu aja hampir setiap orang pengen wajah yang mulus. Namun ternyata terlalu sering mencuci muka justru bisa bikin wajahmu berminyak lho. Kok bisa sih?
Nah, jadi gini kulit wajah itu selalu membutuhkan cairan. Ketika kamu terlalu rajin mencuci wajah dengan menggunakan sabun, maka cairan dalam wajah akan berkurang drastis. Otomatis kulit harus memproduksi minyak berlebih agar kelembabannya tetap terjaga. Nah, semakin banyak produksi minyak di wajah maka bisa semakin bikin wajahmu rawan berjerawat, kan?

4. Bisa Membunuh Bakteri Baik Di Wajahmu Lho
Kamu tahu nggak kalau ternyata di kulit wajah juga menyimpan bakteri baik. Bakteri baik inilah yang bisa berperan dalam mempertahankan keindahan kulit wajahmu. Sayangnya, bakteri baik ini bisa terbunuh kalau kamu terlalu sering mencuci wajah dengan bahan-bahan kimia lho. Jadi, kulit wajahmu akan semakin mudah terserang gangguan seperti jerawat, komedo dan lainnya.

Jadi gimana, apa kalian masih percaya dengan pernyataan mencuci wajah menghilangkan jerawat di wajah? Sebenernya nih, jerawat itu bisa kamu cegah dengan cara yang sederhana kok. Salah satunya yaitu dengan selalu menjaga kebersihan tangan, kulit dan wajah. Namun, yang perlu diingat kamu nggak dianjurkan untuk terlalu sering mencuci wajah ya.

Nggak hanya itu aja, kamu juga bisa memakai rangkaian produk dan treatment khusus jerawat yang aman untuk kulitmu ya. Usahakan juga kamu memilih treatment atau produk berbahan alami agar wajahmu cerah dan bersih alami. Nggak mau dong masalah kulit hilang muncul hilang muncul terus.

0 Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

You May Also Like