Tips Memilih Cream Wajah Secara Tepat dan Aman

0 Shares
0
0
0

larissa.co.id, Tips memilih cream wajah secara tepat dan aman – Bagi para wanita yang belum mengenal kosmetik lebih lanjut, beberapa diantaranya sedikit bingung dalam menentukan cream wajah. Sebagian besar justru ikut-ikutan teman karena dirasa memberikan efek yang baik, padahal tidak semua orang bisa cocok terhadap produk tersebut. Akibatnya wajah menjadi memberikan efek seperti iritasi dan lain sebagainya.

Kamu juga wajib tahu : 4 Tips Mudah Untuk Mencerahkan Kulit

Adanya keragaman kosmetik memang membuat diri sendiri sadar dan harus berhati-hati dalam memilih ataupun menggunakannya. Ada beberapa kasus yang menyatakan adanya kosmetik palsu yang beredar di pasaran atau tidak mendapat sertifikat resmi dari pemerintah. Agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan, perhatikan cara memilih krim wajah secara tepat dan aman.

1. Pastikan Tersertifikasi GMP dan BPOM

Satu hal yang perlu dicermati sebelum membeli kosmetik krim wajah adalah perhatikan sertifikasinya. Apakah dalam produk tersebut sudah ada logo tersertifikasi BPOM dan GMP atau tidak. Jika produk tersebut tidak memiliki salah satu dari 2 sertifikasi di atas, maka perlu berhati-hari dan sebaiknya tidak digunakan.

Pasalnya kosmetik dalam bentuk apapun tanpa adanya sertifikasi di atas ada kemungkinan sifatnya ilegal atau bahkan palsu. Terlebih produk yang terkandung di dalamnya belum teruji secara klinis dan bisa berakibat fatal jika digunakan dalam jangka waktu panjang. Oleh karena itu, pastikan produk pilihan kamu telah tersertifikasi.

2. Cocokkan Dengan Jenis Kulit Wajah

Agar penggunaannya tepat, pastikan produk tersebut memang di khususkan untuk jenis kulit wajah yang dimiliki. Jika kesulitan dalam menentukan jenis kulit wajah, bisa berkonsultasi terlebih dahulu kepada ahlinya agar tidak salah. Apabila sudah menetapkan dan mencoba mengaplikasikannya, perhatikan jika muncul efek samping penggunaan.

Efek samping masing-masing orang berbeda-beda, ada yang iritasi ringan, ada pula yang langsung iritasi parah. Ketika sudah muncul iritasi dan gejala efek samping lain, sebaiknya segera hentikan pemakaian. Apabila efeknya semakin parah, segeralah ke dokter untuk berkonsultasi dan berobat agar mereda.

3. Perhatikan Warna dan Aroma

Salah satu ciri cream wajah yang baik dan aman adalah warna yang dimiliki tidak terlalu mencolok. Apabila warnanya terlihat mengkilap, bahkan terlalu mencolok, ada kemungkinan krim tersebut menggunakan bahan kimia berbahaya. Jika cream tersebut berwarna putih, dapat dipastikan ada unsur pemutih yang terkandung di dalamnya.

Begitu juga soal aroma yang dimilikinya tidak menyengat ketika dibuka pertama kali. Apabila baru pertama dibuka dan menimbulkan bau yang menyengat, maka ada campuran bahan kimia yang ada di dalamnya. Perhatikan juga jika ada bau menyerupai parfum atau lainnya juga cukup berbahaya karena hal tersebut digunakan untuk menutupi bau mercury.

Kamu Juga Wajib Tahu : Manfaat Facial Treatment Untuk Usia 40-an, Tetap Cantik Walau Usia Bertambah

4. Perhatikan Hasilnya Penggunaannya

Berbicara soal hasil dari cream wajah yang baik adalah natural dan terlihat bagus. Umumnya kulit wajah akan terlihat lebih cantik dan tidak pucat. Penggunaan dalam jangka waktu yang lama juga aman dan kontras kulit wajah tidak akan berubah drastis. Berbeda jika mengandung bahan kimia akan memberikan efek kulit menjadi pucat.

5. Harga Masuk Akal

Dari segi harga jual yang ditawarkan, umumnya merek cream wajah yang sudah terkenal atau memiliki branding akan dijual dengan harga masuk akal. Sangat tidak mungkin jika suatu brand A memiliki harga jual yang jauh lebih rendah dibandingkan aslinya. Dari sini harus berhati-hati, sebaiknya membeli di official store offline ataupun online.

Beberapa hal lain yang perlu diperhatikan dalam memilih cream wajah selain poin di atas adalah memperhatikan komposisi bahan hingga aturan penggunaannya ya. Jika ingin berkonsultasi dan mendapatkan krim wajah yang sesuai bisa dengan mengunjungi klinik Larissa yang ada di daerah kamu.

Kalau kamu maish bingung sama kondisi kulit wajah kamu, mending langsung konsultasi gratis di Larissa, buruan klik dibawah ini.

0 Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

You May Also Like