Cantik, muda, dinamis dan inspiratif. Itulah kesan yang tertangkap dari Sherly Hapsari Hadinata, owner Larissa generasi kedua.
Sherly bersama dengan kakaknya, Christina Larissa Hadinata mendapatkan kepercayaan untuk melanjutkan serta mengembangkan Larissa Aesthetic Center.
Wanita cerdas dan energik kelahiran 28 November 1986 ini memiliki latar belakang pendidikan Estetika, Kosmetika dan Dermatologi yang ditempuh di negara Singapura pada tahun 2011. Sherly tetap melanjutkan konsep alami yang telah dikembangkan oleh Ibundanya, R Ngt Poedji Lirnawati sebagai generasi pertama sekaligus pendiri Larissa. Konsep alami dipadukan dengan peralatan berteknologi tinggi menjadi tekanan utama Sherly di dalam menumbuhkembangkan Larissa, sebagaimana ilmu yang ditekuninya. Sherly memang sangat menyukai perkembangan teknologi di dalam dunia kecantikan.
“Pendidikan saya berfokus pada alat-alat High Technology, terutama yang dikembangkan di bidang kecantikan. Saat ini masyarakat menghendaki hasil yang cepat dan diperoleh secara instan. Untuk itu saya melakukan observasi mengenai cara membuat bahan alami yang aman bagi kulit menjadi mampu memberikan hasil yang cepat dan instan, yaitu dengan memadukannya menggunakan teknologi tinggi, “ tutur Sherly.
Menurut Sherly, bahan alami yang dipadukan dengan teknologi tinggi juga akan memberikan hasil yang optimal. Jika selama ini teknologi tinggi hanya identik dengan bahan kimia, Sherly tertantang untuk memadukannya dengan bahan alami. Oleh karena itu tagline Larissa adalah Natural Ingredients with High Technology Treatments.
“Yang pasti bahan alami tetap menjadi yang utama bagi Larissa, karena selain aman untuk kulit, bahan alami juga tidak memberikan efek ketergantungan meskipun digunakan dalam jangka waktu yang lama,” lanjut Sherly.
Tidak hanya berhenti pada formulasi Larissa menggunakan teknologi tinggi. Di tangan Sherly dan kakaknya, Christina, Larissa semakin mantap mengepakkan sayap di industri klinik kecantikan. Hal tersebut dibuktikan melalui beberapa penghargaan yang telah diraih baru-baru ini. Antara lain adalah penghargaan The best of Excellent Service Award 2013, beberapa rekor MURI antara lain yang terbaru adalah Rekor MURI klinik pertama di Indonesia yang memperoleh sertifikat ISO 9001:2008 dan Rekor MURI sebagai Pemrakarsa dan Penyelenggara Pemakaian Peeling Secara Serentak dengan Peserta Terbanyak tahun 2014. Kini, di usianya yang sudah ke 30 tahun, Larissa semakin dekat melayani pelanggan dengan bertumbuhnya cabang-cabang Larissa di berbagai wilayah se Jawa Bali, yaitu mencapai 23 cabang sampai dengan akhir tahun 2014 dan akan terus tumbuh di tahun-tahun berikutnya.

Komentar
Belum ada komentar, silahkan isikan komentar Anda pada form di bawah.