Sama seperti wajah, kulit tangan juga butuh nutrisi agar sehat

Tangan adalah salah satu bagian tubuh yang cepat menua karena kulit tangan lebih sering terpapar debu, kotoran, dan sinar matahari. Paparan sinar matahari bisa merusak kolagen, protein khusus yang menjaga kekenyalan dan kelembapan kulit. Hasilnya adalah kulit tangan yang terlihat kering, kusam, dan berkeriput. Untuk menjaga kondisi kulit tangan tetap terlihat sehat, dibutuhkan perawatan khusus serupa dengan perawatan pada wajah. Dilansir dari Huffington Post, Dr. Lisa Chips, seorang ahli kecantikan dan bedah plastik di California menjelaskan bahwa penuaan kulit tangan bisa mulai tampak di usia 20 tahun. Sayangnya, banyak orang yang tidak mengenali tanda-tandanya sampai usia 30 atau 40 tahun. Tanda penuaan kulit tangan yang paling awal adalah penumpukan lemak di punggung tangan dan berkurangnya kekenyalan kulit.

Nah, karena tandanya sedikit sulit untuk dideteksi, sebaiknya kamu mulai perawatan kulit tangan sedini mungkin. Nah, di bawah ini ada tips-tips yang bisa kamu ikuti :

  1. Kurangi Paparan Sinar Matahari dan Zat Kimia

Meski berjemur matahari menyehatkan tulang, terlalu lama bermandikan teriknya juga tidak baik. Paparan sinar matahari berlebihan membuat kulit cepat menua serta meningkatkan risiko terkena kanker kulit. Maka, batasi waktu beraktivitas di bawah sinar matahari. Jika situasinya tidak memungkinkan, gunakan perlindungan yang tepat. Oleskan tabir surya minimal SPF30 (untuk wajah dan tubuh) setiap 2 jam sekali dan kenakan pakaian yang menutupi kulit dari sinar matahari, seperti baju lengan panjang dan celana panjang, serta payung atau topi berpinggiran lebar. Pakai sarung tangan jika mengemudi motor di siang hari. Pakai juga sarung tangan karet ketika mencuci piring atau bersih-bersih rumah untuk melindungi kulit tangan dari paparan zat asing. Zat kimia dari bahan pembersih biasanya cenderung membuat kulit gatal, kemerahan, dan kering.

  1. Perawatan Manicure

Cara lain yang perlu dilakukan untuk merawat kulit tangan adalah melakukan perawatan manicure setidaknya sebulan sekali. Dengan rutin melakukan manicure, maka tangan akan dibersihkan, dieksfoliasi, dan dipijat, sehingga ia akan ternutrisi dengan baik.

  1. Cuci Tangan dengan Air Hangat

Cara merawat kulit tangan adalah dengan mencucinya dengan air hangat. Pastikan suhunya hangat, karena jika terlalu panas atau terlalu dingin cenderung merusak kulit. Selain itu, hindari penggunaan sabun cuci piring karena formulanya sangat keras untuk kulit sehingga berisiko membuat kulit kering.

  1. Rajin Memijat Tangan

Perawatan lainnya yang bisa kamu lakukan adalah memijat tangan di malam hari setidaknya selama lima menit untuk membantu pelembap meresap. Untuk merawat kulit tangan yang kering, direkomendasi mencampu pelembap dengan sedikit Vaseline agar terlindungi sepanjang malam.

  1. Rajin Gunakan Handcream

Jangan hanya mengoleskan pelembap dan krim tabir surya pada wajah saja, karena kulit tangan juga butuh perlindungan. Pelembap membantu kulit tetap terhidrasi dan kenyal, sementara tabir surya melindungi dari radiasi sinar matahari dan mencegah munculnya bintik-bintik cokelat. Pilih krim pelembap tangan yang teksturnya lebih kental karena bisa menyediakan lebih banyak kelembapan untuk kulit tangan yang cenderung lebih kering daripada wajah. Oleskan sesering mungkin, misalnya setelah mandi, setelah cuci tangan, atau sebelum tidur.

Komentar

Belum ada komentar, silahkan isikan komentar Anda pada form di bawah.

Tinggalkan Komentar

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Form dengan tanda (*) harus diisi.

  • Tentang Larissa

    Larissa Aesthetic Center merupakan klinik kecantikan estetika pratama yang mengusung konsep "Natural Ingredient with High Technology" yaitu sistem perawatan wajah, perawatan rambut hingga perawatan tubuh dengan memakai bahan alami yang disinergikan penggunaan teknologi modern dengan harga terjangkau.

    Larissa Aesthetic Center juga menghadirkan produk-produk kosmetik yang menggunakan bahan-bahan alami, aman dan sudah bersertifikat CPKB (Cara Pembuatan Kosmetik yang Baik) dari BPOM. Produk kosmetik tersebut menggunakan merek dagang "L" yang sudah dipatenkan dan hanya tersedia di gerai-gerai Larissa Aesthetic Center.

  • Kontak Kami

    +62 811-2833-541


    (0274) 588037



    LARISSA AESTHETIC CENTER
    HEAD OFFICE

    Jl. Kayen Raya No.45, Kayen, Condongcatur, Kec. Depok, Kab. Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281

https://www.traditionrolex.com/31

https://www.traditionrolex.com/31