Kulit wajah yang bersih merupakan dambaan semua orang terutama kaum wanita

Penyebab Kulit Wajah dan Tubuh Sensitif

Bagi wanita, wajah merupakan bagian terpenting yang perlu perawatan ekstra, tidak jarang banyak yang suka coba-coba berbagai macam produk perawatan wajah. Namun, beberapa orang ternyata ada yang mempunyai kulit sensitif. Berbeda dengan masalah kulit lainnya, kulit sensitif sering tidak disadari oleh sebagian orang. Bahkan beberapa ada yang menganggap kulit sensitif merupakan masalah kulit biasa.

Kulit sensitif adalah kondisi kulit yang peka atau sangat mudah bereaksi apabila terjadi kontak, baik disebabkan oleh kosmetik atau rangsangan dari lingkungan, misal debu atau polusi udara. Kondisi kulit sensitif biasanya mudah luka, tipis, serta kemerahan karena pembuluh darah (kapiler) dan ujung saraf terletak dekat di permukaan kulit.

Penyebab kulit sensitif:

  1. Faktor genetik/keturunan
  2. Pemakaian kosmetik yang kurang tepat
    ? Produk kosmetik pemutih yang tidak aman
    ? Produk tidak sesuai dengan jenis kulit, misal adanya kandungan pewarna atau parfum dalam produk
  3. Alergi makanan
    ? Makanan pedas, kopi/kafein, nikotin/rokok bisa memperbanyak sirkulasi pembuluh darah ke permukaan kulit, akibatnya kulit mudah kemerahan

Adapun ciri-ciri kulit sensitif:

  1. Mudah bereaksi terhadap faktor lingkungan seperti sinar matahari, polusi, cuaca dingin dan bahan kimia kosmetik. Kulit jadi mudah jerawatan ataupun kulit kering
  2. Kulit sensitif mudah iritasi, rasa menyengat, gatal seperti terbakar jika terkena bahan kimis kosmetik/ sinar matahari
  3. Kulit sensitif akan berubah jadi sangat kering dan bersisik di siang hari
  4. Kulit tampak tipis, garis-garis halus pembuluh darah dapat terlihat jelas

Pada dasarnya, perawatan jenis kulit sensitif sama dengan jenis kulit lainnya. Perlu diperhatikan pemilihan dan penggunaan kosmetik yang sesuai dengan kondisi kulit. Pilihlah kosmetik yang sudah ada uji klinis tes iritasi (hipoalergenik) dan kenali kandungan yang tertera di kemasan kosmetik. Hindari kosmetik yang mengandung pewangi atau pewarna karena dapat memperparah kulit sensitif. Selain itu hindari makanan pedas, kopi, alkohol, udara panas, sinar matahari agar wajah tidak mudah kemerahan.

Mempunyai kulit sensitif bukanlah suatu halangan untuk tetap tampil cantik dan mempesona. Lakukan perawatan yang benar dan aman masalah tersebut teratasi secara tuntas.

Oleh: dr. Pranita - Larissa Aesthetic Center Magelang

Komentar

Belum ada komentar, silahkan isikan komentar Anda pada form di bawah.

Tinggalkan Komentar

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Form dengan tanda (*) harus diisi.

  • Tentang Larissa

    Larissa Aesthetic Center merupakan klinik kecantikan estetika pratama yang mengusung konsep "Natural Ingredient with High Technology" yaitu sistem perawatan wajah, perawatan rambut hingga perawatan tubuh dengan memakai bahan alami yang disinergikan penggunaan teknologi modern dengan harga terjangkau.

    Larissa Aesthetic Center juga menghadirkan produk-produk kosmetik yang menggunakan bahan-bahan alami, aman dan sudah bersertifikat CPKB (Cara Pembuatan Kosmetik yang Baik) dari BPOM. Produk kosmetik tersebut menggunakan merek dagang "L" yang sudah dipatenkan dan hanya tersedia di gerai-gerai Larissa Aesthetic Center.

  • Kontak Kami

    +62 811-2833-541


    (0274) 588037



    LARISSA AESTHETIC CENTER
    HEAD OFFICE

    Jl. Kayen Raya No.45, Kayen, Condongcatur, Kec. Depok, Kab. Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281