Kulit kusam menjadi masalah besar bagi sebagian orang. Tidak hanya kaum hawa saja yang dibuat jengkel dengan permasalahan yang satu ini. Kaum adam juga dibuat kelabakan dengan permasalahan kulit kusam. Selain membuat performa penampilan tidak maksimal, kulit kusam juga berpotensi menyebabkan berbagai permasalahan kulit lainnya. Penyebab kulit kusam dan tidak bercahaya sebenarnya ada cukup banyak. Tapi, ada lima penyebab utama yang harus kamu perhatikan. Jika sudah mengetahui perihal penyebabnya, sebaiknya segera cari cara untuk membuat wajah lebih bercahaya. Salah satu cara ampuh membuat wajah menjadi lebih bercahaya adalah dengan melakukan facial secara rutin. Facial dinilai ampuh untuk mengatasi kulit kusam. Namun, sebelum mulai membahas tentang facial untuk kulit kusam ada baiknya kita mengenal terlebih dahulu penyebab kulit kusam berikut ini.
Faktor-faktor Penyebab Kulit Kusam
Ada beragam faktor yang menyebabkan kulit kusam. Mulai dari masalah hormonal, genetik bahkan masalah siklus tidur. Tapi, kebanyakan orang mengalami permasalahan kulit kusam karena keempat faktor di bawah ini. Faktor inilah yang harus kamu hindari untuk mencegah kulitmu menjadi kusam.
1.Debu dan Polusi
Bagi kamu yang sering beraktifitas di luar rumah, sebaiknya mewaspadai masalah debu dan polusi. Meskipun terkesan sepele namun debu dan polusi menjadi faktor utama penyebab kulit kusam. Sering terpapar debu dan polusi membuat kotoran menumpuk di wajahmu. Sehingga menyebabkan kulit wajah menjadi kusam. Ini karena di lapisan kulitmu bertumpuk kotoran akibat debu dan polusi. Oleh karena itu tidak ada salahnya untuk memakai masker setiap keluar rumah guna mencegah adanya debu dan polusi.
Kamu Wajib Tahu: Rekomendasi Facial Untuk Kulit Berjerawat, Kamu Harus Coba Nih
2.Paparan Sinar Matahari
Ketika keluar rumah ternyata tidak hanya debu dan polusi saja yang perlu di waspadai. Penyebab kulit kusam yang lainnya adalah paparan sinar matahari. Kandungan sinar UV yang ada pada sinar matahari berpengaruh terhadap kesehatan kulit. Sinar matahari pagi memang mengandung vitamin D yang baik bagi tubuh, namun sinar matahari di siang hari perlu kamu waspadai. Terlalu sering terkena paparan sinar matahari dapat membuat lapisan kulitmu menjadi rusak. Sehingga kulit pun menjadi kusam. Lebih jauh, paparan terus menerus sinar matahari dapat menyebabkan munculnya bintik-bintik hitam di kulit.
3.Kurangnya Vitamin
Asupan vitamin menjadi salah satu hal yang harus kamu perhatikan untuk membuat wajah lebih bercahaya dan terhindar dari kulit kusam. Asupan vitamin yang cukup akan membuat kulitmu menjadi lebih sehat. Selain itu dengan adanya asupan vitamin yang baik kamu akan terhindar dari masalah kulit seperti kulit kusam. Vitamin A, B dan E adalah vitamin utama yang baik bagi kulit. Tapi, jangan lupa perhatikan asupan vitamin yang lainnya ya.
4.Stres
Ternyata kondisi pikiran berpengaruh terhadap kesehatan kulit. Stress menjadi salah satu pemicu hadirnya kulit kusam. Masalah psikologi seperti stress akan mempengaruhi kesehatan kulit. Salah satu akibat dari stres adalah kulit yang menjadi kusam. Ini tentu akan membuat penampilanmu menjadi tidak menarik.
Facial Jadi Solusi Praktis Atasi Kulit Kusam Loh
Kulit kusam menjadi masalah yang harus segera di atasi. Salah satu solusi praktis atasi kulit kusam adalah dengan rutin melakukan facial. Melakukan facial nyatanya memberikan banyak keuntungan bagi kulit, salah satunya dapat mengangkat dan menghilangkan kotoran penyebab kulit kusam di wajah. Selain itu facial juga membantu menutrisi kulit dengan sempurna dan bisa membuat kamu menjadi lebih rileks loh. Kondisi wajah yang lebih sehat dan bercahaya tentu akan membantumu dalam meningkatkan kepercayaan diri. Penampilanmu pun menjadi lebih maksimal setelah menyingkirkan masalah kulit kusam.
Kamu Wajib Tahu: Pelembab Dan Cream Wajah, Mana Yang Lebih Baik Menjaga Kulit?
Nah, kamu bisa mencoba facial dari bahan alami untuk mengatasi kulit kusam. Salah satunya, kamu bisa mencoba Strawberry facial yang bekerja mencerahkan kulit. Selain itu juga ada bengkoang facial yang juga mengembalikan kecerahan kulitmu. Kedua facial berbahan alami tersebut bisa kamu coba di klinik kecantikan Larissa Aesthetic Center. Melalui treatment facial berbahan alami, wajah bisa tampak cerah alami dari sebelumnya. Yuk jadikan wajahmu bebas dari kulit kusam dan masalah kulit lainnya, karena kulit butuh nutrisi yang terbaik.