Skincare Rutin Untuk Kulit Sensitif, Patut Dicoba Nih!

0 Shares
0
0
0

Kamu memiliki jenis kulit sensitif? Pasti butuh dong skincare rutin untuk kulit sensitif? Emang ngerawatnya cukup susah, ya. Salah sedikit bisa-bisa kulit wajah infeksi atau iritasi. Tapi, kamu nggak perlu khawatir. Ada beberapa rekomendasi skincare rutin untuk kulit sensitif yang bisa banget kamu coba. Nah, sebelum menggunakan berbagai skincare, hal yang pertama harus kamu lakuin adalah melakukan skin patch test. Setelah itu, baru deh memilih dan memakai skincare rutin seperti facial wash, face tonic, tabir surya, dan eksfoliasi. Berikut ulasan selengkapnya.

1. Skin Patch Test

Setiap kamu akan membeli skincare rutin, pastikan kamu melakukan patch test terlebih dahulu, ya. Hal ini bertujuan untuk mengecek apakah skincare tersebut cocok untuk kulitmu. Kamu cukup mengoleskan produk tersebut di bagian belakang telinga. Setelah beberapa waktu, kamu akan tahu apakah skincare tersebut bereaksi negatif dengan kulitmu atau nggak. Nah, kalau udah cocok, baru deh kamu membeli produk tersebut. Nggak lucu kan kalau kamu langsung beli skincare, eh pas dipakai kulit bereaksi negatif. Selain nggak lucu, hal ini juga bikin uangmu terbuang sia-sia kan?

Kamu Juga Wajib Tahu: 6 Facial Ini, Harga Facial-Nya Di Bawah 100 Ribu!

cara menghilangkan jerawat dengan cepat

2. Facial Wash Terbaik Dalam Skincare Rutin

Facial wash memang skincare rutin yang wajib banget kamu miliki. Sebelum membelinya, pastikan komposisi produk skincare ruitn untuk kulit sensitif yang akan kamu beli, ya. Jangan sampai deh ada kandungan paraben-nya. Selain paraben, ternyata ada yang lebih memberi dampak buruk bagi kulit, yaitu Sodium Lauryl Sulfate (SLS). Mengapa demikian? Sebab, bahan ini memiliki sifat korosif, termasuk terhadap protein dan juga lemak. Hal ini tentu bahaya banget buat kulitmu. Terlebih untuk kulit sensitif,  dampaknya akan lebih cepat terasa dan lebih parah. Sebagai solusinya, kamu bisa menggunakan produk dengan bahan alami yang sangat aman untuk kulitmu.

3. Pastikan Produk Face Tonic Ada di Skincare Rutin Kamu

Pemakaian face tonic penting lho untuk kulit sensitif. Karena kulitmu sensitif, kamu lebih baik pilih face tonic yang bisa memberi efek mendinginkan kulit wajah. Dengan pemakaian face tonic secara rutin, maka kulitmu akan terhindar dari dehidrasi yang dapat menyebabkan kulit menjadi kering. Yuk, pastikan ada produk satu ini dalam skincare rutin mu.

cara menghilangkan jerawat dengan cepat

4. Pengaplikasian Tabir Surya, Saat Ritual Skincare Rutin

Kamu pasti paham banget kalau kulitmu mudah mengalami iritasi kan? Terkena sinar matahari sedikit saja, kulit wajah akan terlihat kemerahan. Oleh karena itu, sunscreen atau tabir surya wajib banget kamu pakai, apalagi jika kamu terbiasa beraktivitas di luar ruangan. Kamu juga harus memahami cara penggunaan yang tepat agar manfaatnya dapat optimal.

Hal pertama adalah pastikan kamu udah pakai pelembab 10-15 menit sebelum pakai sunscreen. Setelah itu, baru deh kamu aplikasikan sunscreen secara merata dan dilanjutkan dengan mengaplikasikan bedak sekitar 10-15 menit berikutnya. Tapi, kalau sunscreen-mu udah sekaligus pelembab, kamu nggak perlu pakai pelembab lagi, ya. Kedua, pastikan kamu menggunakan 20-30 menit sebelum ke luar ruangan agar sunscreen meresap ke dalam kulit. Setelah 2 jam jangan lupa oles ulang, ya!

Kamu Juga Wajib Tahu: Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Cepat

5. Dalam Skincare Rutin Juga Perlu Ada Eksfoliasi

Eksfoliasi adalah hal yang sangat penting bagi kulit kita. Lho kok bisa? Sebab, proses tersebut dapat mengangkat sel kulit mati yang dapat menyebabkan berbagai masalah kulit. Menggunakan bahan kimia memang cukup rentan untuk kulitmu yang sensitif. Oleh karena itu, jauh lebih baik jika kamu menggunakan bahan alami. Ada banyak bahan alami yang bermanfaat untuk eksfoliasi kok. Salah satunya adalah oatmeal yang dicampur dengan air hangat.

cara menghilangkan jerawat dengan cepat

Sekarang, udah nggak bingungkan melakukan perawatan untuk kulit sensitif? Intinya jika kamu memiliki tipe kulit yang sensitif, ada baiknya melakukan konsultasi terlebih dahulu dengan dokter di klinik kecantikan terdekat dan terpercaya di kotamu. Tenang, nggak semua klinik kecantikan mematok harga kok untuk konsultasi. Nah setelah melakukan konsultasi, kamu jadi tahu treatment atau perawatan wajah yang tepat untuk kulit sensitifmu. Bahan alami juga bisa jadi pilihan yang tepat lho untuk kulit sensitif. Yuk saatnya berburu produk skincare dan treatment wajah berbahan alami.

Mau Tahu Rekomendasi Facial Yang Cocok Buat Kamu?

Yuk Langsung Chat Disini

cara menghilangkan jerawat dengan cepat
0 Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

You May Also Like