Meski Belum Usia 25, Cari Tahu Yuk Waktu Yang Tepat Memakai Treatment Anti Aging

0 Shares
0
0
0

Apa sih tujuanmu merawat wajah? Tentu aja untuk mendapatkan wajah yang mulus dan cerah, kan? Ternyata perawatan wajah itu juga bisa menjadi investasi masa depan lho. Kalau kamu rajin merawat wajah mulai dari sekarang, pasti di masa depan kulitmu tetap bakal mulus dan kencang. Nah, salah satu treatment yang bisa kamu lakuin adalah anti aging. Banyak yang masih berpendapat bahwa treatment anti aging itu hanya bisa dipakai saat usiamu juga udah menua. Benarkah itu? Ternyata anti aging treatment udah bisa dimulai saat wajahmu menunjukkan tanda-tanda penuaan lho. Misalnya kulit mulai kusam, timbul bintik-bintik hitam bahkan saat wajahmu sudah mulai ada garis-garis halus.

Apakah kamu bakal membiarkan tanda-tanda penuaan ini muncul di wajahmu? Tentu aja nggak kan? Mulai kapan sih treatment anti aging bisa dan boleh dilakukan? Sebenernya nggak ada batas minimal ataupun maksimal yang mengharuskan seseorang melakukan perawatan anti aging. Biasanya sih, berbagai tanda-tanda penuaan pada wajah mulai muncul saat kamu memasuki usia 25 tahun ke atas. Yuk, lihat beberapa tanda-tanda penuaan yang bikin kamu perlu segera melakukan treatment anti aging.

1. Kulit Mulai Terlihat Kusam
Kamu ngerasa kulitmu telihat kusam? Ini bisa jadi tanda-tanda usia wajah dan kulitmu mulai menua lho. Kalau sel-sel kulit ini dibiarin gitu aja, pasti akan semakin menumpuk, kan? Nah, jangan sampai kulit kusam ini bikin wajahmu semakin terlihat tua ya.

2. Kulit Wajah Kendur Bisa Berbahaya Lho
Pernah nggak sih kamu ngerasa kalau pas remaja kulit wajah terasa kencang? Nah, seiring berjalannya waktu biasanya kekencangan kulit ini bakal berkurang. Biasanya nih, saat kamu udah menginjak usia 30 tahun ke atas, kulit wajahmu bakal mengendur. Kalau dibiarkan begitu aja, bisa jadi wajahmu bakal terlihat tua. Biasanya, wajah yang kendur ini bakal sering terjadi pada area rahang atau bagian bawah mata. Nah, kalau udah terasa seperti ini, saatnya kamu mencari treatment anti aging supaya kulit wajah kembali kencang.

3. Mulai Muncul Garis Vertikal Di Area Mulut!
Coba deh sekarang amati dan perhatikan area mulutmu! Apa kamu udah melihat ada semburat semacam garis vertikal yang ada di area mulut? Wah, kalau udah nemuin garis vertikal di area mulutmu, artinya kamu perlu mencari treatment anti aging lho. Kok bisa? Soalnya, munculnya garis vertikal di area mulut emang bisa menjadi salah satu indikator kulitmu mulai menua. Tentu aja kamu nggak mau kan kalau garis vertikal lain bermunculan lagi di area kulitmu yang lainnya?

4. Mulai Tampak Noda Hitam Di Area Wajahmu
Siapa sih yang nggak mau kulit wajahmu mulus nan bersih? Biasanya, kalau kamu masih di usia belasan tahun, kulit wajah kencang nan mulus memang mudah banget didapatkan. Sayangnya karena berbagai alasan dan gaya hidup yang salah, kekencangan kulitmu ini bisa musnah. Apalagi kalau di wajahmu udah mulai muncul bintik-bintik atau noda berwarna hitam. Wah, bahaya banget nih! Noda hitam ini harus segera kamu hilangkan nih. Kalau nggak, nantinya kulitmu bakal semakin terlihat tua dan kusam lho. Biasanya noda hitam ini nggak memandang umur seseorang, namun lebih karena pola makan dan gaya hidupmu. Yuk, mulai sekarang rawat kulitmu sedini mungkin. Kamu bisa melakukan facial untuk membantu menutrisi dan mengatasi keluhan di wajahmu.

Terus facial yang bagus untuk kulit apa ya? Jawabannya beragam, karena masing-masing kamu memiliki karakteristik atau jenis kulit yang berbeda satu dengan yang lain. Itu kenapa, kamu sangat disarankan untuk berkonsultasi dahulu dengan dokter jika baru pertama kali melakukan facial. Hal ini diperlukan agar Dokter bisa melihat dan memeriksa kondisi kulitmu dan bisa memberikan rekomendasi treatment yang terbaik untuk kulit. Tapi untuk kamu yang udah yakin kalau kulitmu mengalami tanda-tanda penuaan seperti diatas, kamu bisa pilih salah satu treatment terbaik seperti Mesotherapy Lifting, Collagen Facial, atau Paraffin Facial ya. Tunggu apa lagi? Buruan yuk cegah tanda-tanda penuaan sedini mungkin.

0 Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

You May Also Like