Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Cepat

0 Shares
0
0
0

Cara menghilangkan jerawat dengan cepat – Buat generasi milenial masalah jerawat tentunya tetap jadi momok mengerikan bagi banyak orang. Meski zaman sudah kian melesat, masalah wajah satu ini bisa menggegerkan dunia karena akan menyebabkan krisis percaya diri, hehehe. Tapi tak perlu khawatir, ada kok cara menghilangkan jerawat dengan cepat. Dan cara ini bisa kamu aplikasikan dengan mudah di rumah.

Secara kimia, jerawat mungkin dapat diatasi dengan beberapa antibiotik, seperti tetracycline, doxycycline, minocycline, dan juga erythromycin. Namun semuanya membutuhkan waktu lebih lama untuk mendapatkan hasilnya. Sehingga hal ini tak bisa diandalkan untuk menghilangkan tonjolan-tonjolan kemerahan yang mengganggu ini secepat kilat.

Nah, Sebelum mengetahui cara-cara menghilangkan jerawat dengan cepat, ada baiknya kenali lebih dekat tentang jerawat, Yuk. Agar kamu bisa dengan lebih mudah memilih penanganan yang sesuai dengan masalah wajah yang sedang kamu alami.

Cara Menghilangkan Jerawat dengan Cepat, Paling Efektif Dan Layak Kamu Coba!

Gangguan kulit satu ini terjadi saat kondisi wajah mengalami infeksi dan radang pada kelenjar minyak. Jerawat akan terasa lebih sakit ketika disentuh. Sayangnya situasi ini malah membuat penderita makin gemas dan ada keinginan memencet biang jerawat keluar dari pori-pori. Padahal aktivitas ini justru makin memperburuk jerawat tersebut.

Umumnya, peradangan ini diawali saat sebum berlebih yang menembus dinding folikel. Kemudian di dalam pori-pori, sebum tersebut bercampur dengan sel kulit mati yang menyumbat lubang pori-pori. Karena sumbatan ini, bakteri dan radikal bebas berkembang biak secara lebih signifikan. Dan parahnya hal ini dapat merusak jaringan kulit, yang akhirnya menimbulkan kemerahan, sebagai tanda terjadinya peradangan.

Kamu Juga Wajib Tahu : Acne Lotion Larissa, Si Kecil Hebat Lawan Jerawat

Berikut ini cara menghilangkan jerawat dengan cepat dalam 1 hari yang bisa kamu coba:

1. Cara Menghilangkan Jerawat Menggunakan Bawang Putih

Bawang Putih Untuk Menghilangkan Jerawat

Bumbu dapur beraroma khas ini faktanya juga bisa diandalkan untuk mengatasi jerawat. Kamu bisa menjajal  masker bawang putih ini untuk mempercepat proses hilangkan jerawat di wajah kamu, lho!

Untuk membuat masker ini kamu bisa siapkan beberapa siung bawang putih yang ditumbuk hingga halus. Gunakan masker tersebut pada bagian kulit yang berjerawat dan tunggu beberapa saat. Selanjutnya, cuci wajah hingga bersih. Selain dibuat masker, bawang putih ini bisa kamu manfaatkan irisan-irisan tipisnya dan ditempelkan pada bagian wajah yang sedang berjerawat.

Sebagai pengingat, jangan lupa pakai pembersih muka untuk menghilangkan aroma bawang putih. Kamu tak mau wajahmu beraroma bawang, kan?

cara menghilangkan jerawat dengan cepat

2. Cara Menghilangkan Jerawat Menggunakan Minyak Lavender

Minyak Lavender Untuk Menghilangkan Jerawat

Cara menghilangkan jerawat dengan cepat dalam 1 hari berikutnya ialah dengan minyak lavender. Tak hanya aromanya yang menenangkan, sifat antimikroba minyak ini dapat membantu kulit mengurangi peradangan. Yang sekaligus mempercepat pembentukan sel kulit baru. Untuk menggunakannya, kamu tinggal oleskan minyak ini secukupnya pada bagian yang mengalami peradangan. Diamkan selama beberapa menit, selanjutnya bilas dengan bersih.

3. Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Jeruk Nipis

Jeruk Nipis Untuk Menghilangkan Jerawat

Siapa yang tak kenal buah yang khas dengan rasa asam segar ini. Selain baik bagi kesehatan, jeruk nipis dapat digunakan sebagai alternatif menghilangkan jerawat dengan cepat. Pasalnya, Kandungan citric acid yang dimiliki oleh jeruk nipis dipercaya ampuh dalam membersihkan sel-sel kulit mati. Yang mana ditengarai sering menjadi penyebab utama terjadinya jerawat pada wajah.

Cara menggunakannya ialah; kamu bisa iris jeruk nipis dan peras airnya. Campurkan perasan air jeruk nipis dengan air mawar, aduk hingga merata. Gunakan masker campuran ini pada daerah-daerah wajah yang sedang berjerawat, jangan lupa diamkan hingga maksimal 15 menit. Jika sudah, bersihkan sisa-sisa masker tersebut dengan menggunakan air hangat.

cara menghilangkan jerawat dengan cepat

4. Cara Menghilangkan Jerawat Menggunakan Pasta Gigi

Pasta Gigi Untuk Menghilangkan Jerawat

Tak hanya bermanfaat untuk melindungi dan memperkuat gigi, pasta gigi alias odol ini juga bisa kamu pakai sebagai cara menghilangkan jerawat dengan cepat dalam 1 hari. Kandungan silika di dalamnya, dipercaya cepat  mengeringkan jerawat.

Sebagai catatan, gunakan pasta gigi yang tidak memiliki kandungan mint atau mentol serta fluoride. Karena, bahan-bahan ini justru membuat kulit jadi iritasi dan bahkan bisa membuat jerawat makin parah.

5. Cara Menghilangkan Jerawat Pakai Kulit Pisang

Kulit Pisang Untuk Menghilangkan Jerawat

Jika makan pisang, jangan dulu buang kulitnya ya. Sebab, menurut penelitian bahan yang satu ini dapat bekerja secara efektif mengurangi pembengkakan pada kulit yang diakibatkan oleh jerawat. Cara aplikasinya pun terbilang gampang kok. Kamu cukup usapkan kulit pisang dengan lembut di area jerawat yang membandel.

Ada juga alternatif lainnya, yakni dengan mencampurkan kulit pisang, garam, 1 sendok teh cuka dan 1 sendok makan sirup maple, kemudian blender hingga rata. Gunakan masker dan diamkan hingga 15 menit, setelah itu kamu bisa bilas dengan air dingin.

Kamu Juga Wajib Tahu : Best Seller Facial Larissa Yang Wajib Kamu Coba!

cara menghilangkan jerawat dengan cepat

Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Facial!

Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Facial

Saat semua cara menghilangkan jerawat dengan cepat dalam 1 hari tak juga menunjukkan hasil yang diinginkan. Solusinya ialah, melakukan treatment atau facial di klinik kecantikan. Nah, kamu bisa melakukan facial di klinik kecantikan Larissa Aesthetic Center. Nggak hanya mengatasi kulit berjerawat aja, klinik kecantikan ini juga menyediakan paket perawatan komplit sesuai dengan masalah wajah yang tengah kamu alami. Mau kulit kering, normal kombinasi, berminyak atau lainnya bisa dong perawatan disini! Harganya juga cukup terjangkau lho, mulai dari 70 ribuan aja, kamu udah bisa dapat tahapan facial yang lengkap dalam 1 harga. Didukung juga dengan kecanggihan teknologi yang membalut sistem treatment berkualitas, yang mana dapat membantu proses penyembuhan serta perawatan masalah wajah kamu.

Treatment menghilangkan jerawat dengan cepat ala Larissa ini bisa juga kamu coba, lho! Klinik kecantikan ini menawarkan paket perawatan dari bahan alami berupa ekstrak strawberry, mentimun, kedelai, dan aneka tumbuhan dan buah lainnya.

Sehingga dipastikan aman, nyaman dan efektif. Sementara penerapan teknologi alatnya untuk memaksimalkan efek treatment yang dilakukan. Selain itu, kamu bakal didampingi oleh dokter ahli kecantikan untuk membantumu menentukan perawatan manakah yang paling pas buat wajah kamu.

Buat kamu yang masih ragu, segera kunjungi Larissa, dapatkan beragam fasilitas yang memanjakanmu dan wajah kamu ya. Yuk, buruan coba cara menghilangkan jerawat dengan cepat ini!

Mau Tahu Rekomendasi Facial Yang Cocok Buat Kamu?

Yuk Langsung Chat Disini

cara menghilangkan jerawat dengan cepat

0 Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

You May Also Like