Mau punya kulit glowing seperti artis Korea? Ini dia rahasianya yang bisa kamu terapkan.

Popularitas artis-artis Korea tak hanya dilihat dari kepiawaiannya dalam bermain peran. Namun, kini wajah cerah dan glowing ala Korea juga jadi sumber daya tarik bagi popularitas artis-artis Korea.

Memiliki kulit wajah glowing bak artis Korea jadi idaman bagi kebanyakan wanita. Eits, jangan salah mengartikan kulit glowing sebagai kulit berminyak ya. Pasalnya kulit glowing justru memiliki tekstur yang lembut, halus, bersinar, sehat, dan terawat.

Kulit glowing ala Korea ini tidak semata-mata diciptakan dengan penggunaan make-up lho. Bahkan kalau kita lihat kulit glowing yang mereka miliki seolah natural tanpa make-up. Lalu bagaimana rahasia kulit glowing ala Korea?

Dalam artikel ini akan membahas tips meraih kulit glowing ala Korea secara alami. Simak penjelasannya sampai akhir ya.

Kamu pasti suka: Cara Mengatasi Kulit Kering Saat Puasa

Meraih Kulit Glowing Ala Korea

1. Lakukan Double Cleansing

Rahasia kulit glowing ala Korea yang pertama adalah teknik double cleansing. Teknik ini merupakan istilah yang digunakan untuk membersihkan wajah dua kali dengan dua produk dan bahan yang berbeda.

Tahap teknik double cleansing yang pertama adalah menggunakan pembersih seperti cleansing oil, cleansing balm, atau micellar water yang berfungsi menghapus sisa make-up atau debu yang masih menempel pada permukaan kulit wajah.

Tahap selanjutnya dilanjutkan dengan penggunaan sabun wajah untuk memastikan semua kotoran di wajah sudah terangkat dengan baik.

Teknik double cleansing bisa kamu lakukan meskipun sedang tidak dalam keadaan bermake-up. Fungsinya untuk mengangkat kotoran ataupun sisa skincare yang tidak terserap oleh kulit.

Dengan menggunakan teknik double cleansing, kulitmu benar-benar bersih tanpa ada yang menyumbat pori-pori, sehingga akan memaksimalkan penyerapan skincare.

Baca Juga: Tips Biar Jerawat Gak Membekas Di Wajah

2. Hidrasi Kulit

Hidrasi kulit juga jadi hal paling mendasar dalam mendapatkan kulit glowing ala Korea. Kamu bisa memulai dengan menggunakan pelembab yang cocok untuk jenis kulitmu. Penggunaan pelembab yang rutin juga bisa menghindari kulit kering yang berakibat pada tampilan yang kusam dan bahkan penuaan dini.

Selain penggunaan pelembab, kamu bisa mengonsumsi makanan yang mengandung banyak mineral seperti beberapa buah-buahan dan sayuran. Tak hanya itu, konsumsi air putih juga jadi kunci dalam mencapai kulit terhidrasi maksimal.

3. Gunakan Tabir Surya Setiap Keluar Rumah

Jangan pernah malas untuk selalu mengaplikasikan sunscreen atau tabir surya sebelum kamu keluar rumah. Hal ini sangat penting untuk melindungi kulitmu dari paparan sinar matahari.

Sinar matahari punya banyak dampak buruk bagi kulit, seperti kulit tampak kusam dan flek hitam. Jadi jangan sampai kamu meninggalkan rumah di pagi dan siang hari tanpa menggunakan sunscreen ya. Pastikan kamu menggunakan sunscreen yang sesuai dengan jenis kulitmu.

Belakangan ini juga bermunculan berbagai jenis skincare yang tetap memberikan rasa nyaman untuk kulit. Tanpa rasa berminyak, tidak meninggalkan noda putih, dan cepat meresap. Jadi tak ada alasan untuk skip tahapan skincare yang satu ini ya, Dear.

4. Perbaiki Teknik Penggunaan Skincare

Teknik penggunaan skincare jadi hal yang nggak kalah penting. Pasalnya hal ini akan berpengaruh terhadap kinerja dari skincare yang kamu gunakan.

Salah satu teknik penggunaan skincare yang masih sering salah adalah mengoles dan mengusap ke permukaan kulit wajah. Padahal seharusnya kamu mengaplikasikan skincare dengan menepuk secara perlahan ke permukaan kulit wajah.

Hal ini akan mampu membantu skincaremu menyerap secara maksimal ke kulit wajah. Selain itu, kamu bisa menambah gerakan memijat halus kulit wajahmu.

Kamu Wajib Tahu: Pahami Urutan Pemakaian Skincare Yang Tepat!

5. Rutin Menggunakan Masker Wajah

Menggunakan masker jadi salah satu step skincare yang digemari banyak orang. Pasalnya ketika menggunakan masker biasanya kita akan merasakan sensasi rileks. Apalagi setelah padat dengan aktivitas seharian. Kamu bisa menggunakan masker wajah berbentuk sheet mask satu kali sehari di malam hari.

Dalam beberapa drama Korea kamu juga pasti sering mendapati adegan sedang menggunakan masker wajah. Ini memang salah satu rahasia kulit glowing ala Korea yang tak banyak orang tahu.

Penggunaan masker wajah secara rutin juga membantu kulit tampak lebih segar, halus, dan cerah. Kamu bisa memilih berbagai kandungan yang memang diformulasikan khusus dalam mencerahkan wajah.

Nah sudah tahu kan rahasia kulit glowing ala Korea? Saatnya kamu meraih wajah glowing ala Korea dengan mudah. Masih penasaran dengan berbagai tips kecantikan? Konsultasikan masalah kulitmu melalui WhatsApp sekarang juga, Gratis!

Komentar

Belum ada komentar, silahkan isikan komentar Anda pada form di bawah.

Tinggalkan Komentar

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Form dengan tanda (*) harus diisi.

  • Tentang Larissa

    Larissa Aesthetic Center merupakan klinik kecantikan estetika pratama yang mengusung konsep "Natural Ingredient with High Technology" yaitu sistem perawatan wajah, perawatan rambut hingga perawatan tubuh dengan memakai bahan alami yang disinergikan penggunaan teknologi modern dengan harga terjangkau.

    Larissa Aesthetic Center juga menghadirkan produk-produk kosmetik yang menggunakan bahan-bahan alami, aman dan sudah bersertifikat CPKB (Cara Pembuatan Kosmetik yang Baik) dari BPOM. Produk kosmetik tersebut menggunakan merek dagang "L" yang sudah dipatenkan dan hanya tersedia di gerai-gerai Larissa Aesthetic Center.

  • Kontak Kami

    +62 811-2833-541


    (0274) 588037



    LARISSA AESTHETIC CENTER
    HEAD OFFICE

    Jl. Kayen Raya No.45, Kayen, Condongcatur, Kec. Depok, Kab. Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281