Dampak Putus Cinta Terhadap Kulit Kamu, Wah Apa Aja Ya?

0 Shares
0
0
0

Ketika seseorang putus cinta, tentunya berdampak pada tubuh. Seseorang menjadi lebih mudah sakit, mudah menangis dan lemah. Mungkin untuk beberapa orang hal ini dianggap sebagai sesuatu yang lebay, padahal ketika putus cinta memang bisa menyebabkan dampak yang buruk pada fisik dan mental. Makanya jangan anggap remeh dampak putus cinta ya. Lalu apa saja ini dampak putus cinta terhadap kulit? Simak ulasannya berikut ini.

1. Kulit menjadi Kering Dan Kusam
Putus cinta membuat semangat menghilang, bahkan bawaannya males terus. Membersihkan wajah pun menjadi malas. Hal ini lah yang membuat kulit wajah menjadi kering dan kusam karena tidak pernah di rawat dan dijaga.

Jika di biarkan terus, maka kulit bagian dalam akan menjadi kering. Oleh karena itu jangan biarkan kulit menjadi kering dan kusam, berilah pelembab dengan kandungan yang baik untuk menutrisi dan membuat kulit menjadi lembab dan sehat.

2. Kulit Menjadi Berminyak
Dampak putus cinta terhadap kulit membuat kulit berminyak. Ketika kamu putus cinta tentunya kamu menjadi stress. Hal ini membuat hormon kartisol akan meningkat dan mengirim sinyal kepada kelenjar minyak untuk memproduksi lebih banyak minyak. Hal inilah yang membuat kulit menjadi berminyak.

Padahal kulit yang berminyak adalah sarang bagi bakteri untuk berkembang biak sehingga membuat kulit menjadi berjerawat. Bahkan bagi kamu yang biasanya jarang berjerawat, saat stres putus cinta bias membuat kamu berjerawat lho.

3. Komedo Muncul Diwajah
Selain wajah berjerawat akibat produksi minyak yang tinggi, ketika kamu stress wajah kamu akan mudah berkomedo lho. Kok bias begitu ya? Ketika kamu sedang stres berat maka berpengaruh kepada pergantian sel-sel lama dengan baru menjadi lebih lambat. Akibatnya, pori-pori kulit akan tersumbat dan hal inilah yang membuat komedo muncul di wajah.

Kondisi ini diperparah dengan kebiasaan malas membersihkan wajah ketika putus cinta, tentunya wajah kamu akan semakin bermasalah. Wah gawat juga ternyata ya dampak putus cinta terhadap kulit.

4. Kulit Menjadi Lebih Sensitif
Tanpa kamu sadari, bahwa ketika tubuh sedang stes maka adrenalin akan meningkat. Hal ini membuat kondisi seluruh tubuh tegang dan memicu terjadinya peradangan dan kulit pun akan bereaksi. Kamu bisa tiba-tiba terkena eksim, rosacea atau psoriasis.

Untuk mencegah berbagai masalah kulit ini, kamu harus berusaha untuk merileksasikan diri. Beberapa hal yang bias kamu lakukan untuk merileksasikan diri adalah:

  • Tutup mata kamu dan tarik nafas panjang-panjang kemudian hembuskan. Ulangi langkah ini hingga 10 kali.
  • Mendengarkan lagu untuk relaksasi namun hindari lagu yang sedih.
  • Istirahat di rumah.
  • Lakukanlah yoga, selain membuat sehat juga dapat menenagkan diri.

Dengan beberapa langkah di atas dapat membantu tubuh untuk mengaktifkan kembali respon relaksasi alami, sehingga tubuh menjadi tenang dan begitu pun juga pada kulit kamu.

5. Munculnya Keriput
Saat putus cinta membuat kamu menjadi cepat lapar dan banyak makan. Karena kondisi yang tres maka kamu mencari makanan-makanan instan seperti junk food, permen, kue, pasta dan lainnya. Makanan ini mengandung kadar gula yang tinggi dan menyebabkan rusaknya kolagen. Akibatnya, muncul garis-garis halus di wajah.

Nah, sekarang kamu paham kan dampak putus cinta terhadap kulit. Ternyata ketika kamu patah hati tidak hanya perasaan saja yang bisa sensitif dan sakit namun kulit juga bias merasakan hal yang sama karena hormon dalam tubuh terganggu.

Lalu gimana kalo terus seperti ini? Ya jelas dong kamu harus menenangkan diri dan jangan lupa melakukan perawatan wajah dengan rutin di klinik kecantikan terdekat di kotamu ya. Yuk tampilkan cantikmu walau putus cinta!

0 Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

You May Also Like