Organic Facial vs Fruits Facial, Mana Yang Lebih Baik Ya?

0 Shares
0
0
0

Ingin memiliki wajah yang bersih dan bebas masalah? Salah satu caranya adalah dengan melakukan facial. Saat ini banyak sekali pilihan facial dengan berbagai macam bahan yang digunakan, hal ini tentunya membuat bingung apalagi yang belum terlalu paham facial. Karena kalo salah pilih facial bisa merusak kulit lho. Bagi kamu yang belum pernah nyobain facial, kamu lebih baik memilih facial berbahan alami seperti organic facial atau fruits facial. Kedua jenis facial ini aman digunakan dan mampu menutrisi kulit lho. Tapi organic facial vs fruits facial mana ya yang lebih baik? Simak ulasannya berikut ini:

Kelebihan Organic Facial

Manakah yang lebih baik dari organic facial vs fruits facial? Kita ulasan terlebih dahulu dari kelebihan organic facial.

1. Menggunakan Bahan Alami Dari Alam
Kelebihan utama yang diberikan organic facial adalah menggunakan bahan-bahan alami dari alam. Tanpa di sadari banyak sekali bahan alami yang baik untuk menutrisi kulit wajah. Misalnya saja seperti bahan rempah-rempah, biji-bijian dan lain sebagainya. Bahan-bahan ini baik lho untuk menjaga kesehatan kulit wajah.

2. Mampu Menutrisi Kulit Wajah Secara Maksimal
Kulit membutuhkan nutrisi agar tetap sehat dan terjaga kelembabannya. Bahan alami tidak kalah dari bahan kimia, dengan melakukan facial bahan alami juga bisa menutrisi kulit wajah secara maksimal. Kulit akan menjadi lebih sehat dan cerah karena nutrisi yang terserap lebih maksimal.

3. Aman Digunakan
Kelebihan yang paling penting dari organic facial adalah sangat aman digunakan. Kemungkinan risiko iritasi tentulah ada apalagi bagi yang baru melakukan facial. Namun dengan menggunakan bahan-bahan alami kemungkinan iritasi dan peradangan tersebut bisa diminimalisir. Jika dibandingkan dengan facial lainnya yang menggunakan bahan kimia, tentunya facial berbahan alami ini tidak mengandung bahan kimia.

Kelebihan Fruits Facial

Selain organic facial terdapat fruits facial yang juga memiliki banyak kelebihan. Fruit facial memiliki keunggulan yang tidak jauh berbeda dengan organic facial. Karena di buat dari buah-buahan yang alami sehingga aman digunakan dan minim risiko iritasi. Namun yang paling penting adalah terdapat beberapa fruits facial yang bisa di pilih sesuai dengan kebutuhan kulit. Bagi kamu yang masih bingung memilih fruits facial berikut ini beberapa jenis facial buah yang bisa kamu pilih.

1. Strawberry Exfoliating Facial cocok untuk kamu yang ingin memiliki kulit yang cerah. Karena kandungan ekstrak buah strawberry di dalamnya mampu mengangkat kotoran pada kulit dan mengangkat sel-sel kulit mati.

2. Blueberry Antioxidant Facial cocok untuk kamu yang memiliki jenis kulit berminyak. Karena khasiat buah blueberry mampu memperlambat produksi minyak pada kulit.

3. Apple Purifying Facial merupakan facial yang cocok untuk kamu yang memiliki masalah dengan kulit kasar. Ektrak buah apelnya mampu melembutkan dan menghaluskan kulit wajah.

4. Peach Brightening Facial adalah facial yang mampu membantu membersihkan noda-noda hitam di wajah akibat bekas jerawat, sinar matahari atau karena proses penuaan.

5. Orange Revitalizing Facial adalah perawatan yang baik untuk menjaga elastisitas kulit kamu dan mampu mengecilkan pori-pori kulit.

Nah, itulah sekilas informasi mengenai organic facial vs fruits facial. Jadi pada intinya kedua bahan alami ini baik untuk menutrisi kulit wajah. Hanya saja pilihan facial buah lebih banyak dibandingkan dengan organic facial. Jadi kamu tertarik facial pake yang mana nih? Yuk buruan rawat wajah kamu di rumah atau di klinik kecantikan terdekat ya.

0 Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

You May Also Like